Kamu pasti pernah merasakan berbagai kemudahan yang diberikan machine learning. Contohnya bisa kamu lihat di bidang kedokteran. Machine learning bisa memberi banyak informasi terkait kesehatan seseorang selama perawatan di rumah sakit. Seperti mesin elektrokardiogram yang bisa mendeteksi penyakit jantung sejak dini.

Dengan begitu bisa kamu bayangkan, tanpa bantuan machine learning dan pasien harus diidentifikasi secara manual, pasti akan membutuhkan banyak dokter serta tenaga untuk mengawal proses pemantauan penyakitnya.

Kegunaan machine learning juga bisa kamu temui di kehidupan sehari-hari. Seperti pengenalan wajah pada teknologi ponsel berbasis AI maupun pelabelan wajah yang ada di akun media sosial.

Tapi, tahukah kamu ada berbagai tipe dari machine learning? Nah, di bawah ini ada empat algoritma machine learning yang punya ciri khasnya masing-masing.

1. Supervised machine learning algorithms

Supervised machine learning adalah algoritma machine learning yang bisa menerapkan informasi yang telah ada pada data, dengan cara memberikan label tertentu. Algoritma ini bisa memberi target pada output dengan membandingkan informasi yang didapat dari masa lalu.

2. Unsupervised machine learning algorithms

Unsupervised machine learning dipakai pada data yang tidak punya informasi dan dapat diterapkan secara langsung (tidak terarah). Algoritma ini juga bisa menemukan struktur tersembunyi pada data yang tidak berlabel.

3. Semi-supervised machine learning algorithms

Fitur Hot Reload pada Flutter memungkinkan kamu mengubah kode dan melihatnya saat itu juga, tanpa menunggu waktu lama untuk compiling.

4. Reinforcement machine learning algorithms

Kemudian, reinforcement machine learning adalah algoritma yang punya kemampuan untuk berinteraksi melalui proses belajar yang dilakukan. Algoritma ini bisa memberi poin (reward) saat model yang diberikan semakin baik atau mengurangi poin (error) jika model yang dihasilkan semakin buruk.

Salah satu penggunaan algoritma machine learning ini sering dijumpai pada mesin pencari yang kamu gunakan.

Mana yang Paling Tepat Digunakan?

Dari beragam algoritma machine learning di atas, mungkin kamu bertanya-tanya, mana algoritma machine learning yang paling tepat dipakai sesuai kebutuhanmu.

Tentunya butuh pertimbangan matang, supaya manfaat yang kamu peroleh dari algoritma machine learning tersebut lebih maksimal.

Kalau kamu ingin dapat jawabannya lebih cepat, kamu bisa klik tombol di bawah ini. Di sana kamu juga bisa ikut webinar gratis yang membahas algoritma machine learning dan bisa mengembangkan kemampuan IT-mu.

Mau dapat diskon 10%? Gunakan kode voucher di bawah ini:

WSPKARIR

(berlaku hingga 15 April 2021)